Jumat, 09 Januari 2015

AUDIENSI DENGAN WAKIL PESIDEN RI DALAM RANGKA PERSIAPAN SILATNAS RAJA DAN SULTAN NUSANTARA II - 2011

Senin, 30 Mei 2011, pukul. 14.00.WIB, bertempat di Istana Wakil Presiden - Jakarta.

Raja Samu Samu VI De Laatste Van Koning Stamboom - YM. Upu Latu M. L. Benny Ahmad Samu Samu, selaku Sekretaris Jenderal Badan Pengurus SILATURAHMI NASIONAL RAJA - SULTAN NUSANTARA INDONESIA, memperkenalkan rombongan Raja adan Sultan Nusantara serta keluarga Raja Samu Samu kepada Wakil Presiden Republik Indonesia - YM. Prof. Boediono, yang didampingi oleh Menteri Kebudayaan dan PAriwisata Republik Indonesia - Ir. Jero Wacik, Direktur Jenderal Otonomi Daerah - DR. Djoharmansyah, Sekretaris Wakil Presiden Republik Indonesia, dan pejabat terkait dalam acara Audiensi Badan Pengurus SILATURAHMI NASIONAL RAJA - SULTAN NUSANTARA INDONESIA dengan Wakil Presiden Republik Indonesia, dalam rangka Persiapan SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA II - 2011, dan meminta Wakil Presiden Republik Indonesia beserta para Menteri terkait untuk dapat hadir dan membuka SILATNAS RAJA DAN SULTAN NUSANTARA II - 2011, yang rencana akan dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2011 sampai dengan 26 Juni 2011, di Gedung Merdeka - Museum Konperensi Asia - Afrika. Bandung - Jawa Barat.






Dan Sekjend BP. SILATNAS RAJA - SULTAN NUSANTARA INDONESIA - YM. Raja Samu Samu, meminta petunjuk dan arahan berkaitan dengan rencana akan kehadiran para bangsawan internasional dari Belanda dan Amerika serta negara - negara sahabat lainnya yang akan ikut hadir pada SILATNAS RAJA DAN SULTAN NUSANTARA II - 2011;

Pada kesempatan tersebut, Wakil Presiden Republik Indonesia - YM. Prof. Boediono, menyampaikan bahwa Pemerintah Republik Indonesia mendukung dan akan hadir serta membuka SILATNAS RAJA DAN SULTAN NUSANTARA II - 2011, di Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar