Dikarenakan beberapa hal yang dipandang perlu terhadap Adat - Istiadat, Kesenian dan Kebudayaan yang ada di Provinsi Maluku, maka diprakarsai oleh Raja Samu Samu VI - YM. Upu Latu .M.L. Benny Ahmad Samu Samu, bersama Raja Rohomoni XII - YM. Fachri Sangadji, Raja Oma - YM. Joseph Caleb Pattinama, P.M.A. Kepulauan Kisar - YM. Boetje Balthazar, Raja Kaibobo - YM. Upu Latu I.P. Samuel Riry, Bung. Ray Sahetappy, Bung. Abdul Kadir Assegaf; rencana akan mendirikan LEMBAGA PELESTARIAN DAN PENGEMBANGAN ADAT - MALUKU. Rencana pendirian lembaga tersebut telah mendapat tanggapan positif dari Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kementeian Dalam Negeri Republik Indonesia; dengan mendapat tawaran akan diselenggarakannya suatu kegiatan guna memperkenalkan dan mengangkat Adat - Istiadat dan Kebudayaan yang ada di Provinsi Maluku. Kemudian tawaran dari Kantor Dirjen Kesbangpol Kementerin Dalam Negeri Republik Indonesia telah disampaikan kepada Yth. Kepala Staff TNI. Angkatan Darat (KASAD) - YM. Jenderal TNI.AD. H. George Toisutta; yang juga memberikan tanggapan dan dukungan positif atas rencana kegiatan tersebut. Rencana semula kegiatan ditawarkan waktunya tidak jauh dari kegiatan Nasional yaitu SALE BANDA, namun beberapa pertimbangan teknis, maka kegiatan ditunda seusai Hari Raya Besar Islam " IDUL FITRI", dan rencana kegiatan tersebut telah mendapat tanggapan dan dukungan langsung dari Yth. Direktur Jenderal Kesatuan Bangsa dan Politik Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia - YM. Mayjend.TNI.AD. Tanribali Lamo, di dampingi oleh Yth. Direktur Budaya dan Politik Dirjen Kesbangpol Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia - YM. Gede Surata.
Bahwa rencana akan diadakan kegiatan GELAR ADAT - BUDAYA PULAU - PULAU PERBATASAN DI PROVINSI MALUKU juga sudah disampaikan dan diberitahukan kepada Yth. Menteri Kelautan dan Perikanan - YM. H. Fadel Muhammad; yang menanggapai serta akan mendukung kegiatan tersebut, pada hari Minggu, 22 Agustus 2010 lalu, saat acara BUKA PUASA BERSAMA, yang diadakan di rumah kediaman YM. Ginanjar Kartasasmita, di Jakarta.Mengingat bahwa salah satu Tokoh Nasional yaitu YM.K.R.M.H. H. Japto S. Soerjosoemarno, SH, yang juga adalah dari Trah V Mangku Negara - Solo, sekaligus sahabat Raja Samu Samu VI; dinilai sangat peduli terhadap Adat - Istiadat dan Kebudayaan Bangsa Indonesia, maka atas Undangan YM. K.R.M.H. H. Japto S. Soerjosoemarno pada acara BUKA PUASA BERSAMA DAN PEMBERIAN SANTUNAN ANAK YATIM PIATU MPN PEMUDA PANCASILA, pada hari Senin, 6 September 2010 lalu, bertempat di Semanggi Expo - Kompleks Sudirman Central Business District (SCBD) - Jakarta; hadir Raja Samu Samu VI - YM. Upu Latu M.L. Benny Ahmad Samu Samu, P.M.A. Kepulauan Kisar - YM. Boetje Balthazar, keluarga Keraton Kesepuhan Cirebon bersama Sekretaris - Yth. Ridwan, Bendahara - Yth. Frangky Mamubun, dan HUMAS Lembaga Pelestariand an Pengembangan Adat - Maluku - Yth. Chery.
Dalam kesempatan acara tersebut YM.K.R.M.H. H. Japto S. Soerjosoemarno, memberikan waktu khusus pertemuan guna membahas antara lain; 1) Rencana Pendirian LEPPA - MALUKU, 2) Rencana kegiatan GELAR ADAT - BUDAYA PULAU - PULAU PERBATASAN DI PROVINSI MALUKU, 3) Rencana Pendirian KOPERASI RAJA DAN SULTAN NUSANTARA, Bahwa dari ke 3 bahasan tersebut; YM.K.R.M.H. Japto S. Soerjosoemarno, langsung memberikan tanggapan dan jawaban dukungan positifnya kepada Raja Samu Samu VI dan Pengurus LEPPA - MALUKU.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar